169 Peserta CPNS Pemprov Sultra Lulus SKD

Hari Pertama SKD CPNS Pemprov Sultra, Nilai Peserta Asal Papua Capai 417
SKD CPNS - Seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS lingkup Pemprov Sultra yang dilaksanakan di SMK Negeri 1 Kendari (Randi Ardiansyah/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) resmi mengumumkan nama-nama peserta yang dinyatakan lulus passing grade seleksi kompetensi dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019.

Kepala Badan (Kabid) Pengadaan dan Mutasi Pegawai BKD Sultra, Abdul Kadir menjelaskan, pengumuman hasil tersebut disampaikan usai panitia seleksi daerah (Paselda) mendapatkan hasil seleksi dari panitia seleksi nasional (Panselnas).

Baca Juga : Dampak Covid-19, BKD Sultra Tunda Pelaksanaan SKB CPNS

“Kita sudah umumkan, sesuai jadwal yakni sejak tanggal 22-23 Maret 2020. Untuk CPNS lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra yang lulus SKD sebanyak 169, namun informasi resminya akan disampaikan di website BKD Sultra,” ucap Abdul Kadir saat dihubungi, Selasa (24/3/2020).

Ia mengungkapkan, peserta yang dinyatakan lulus SKD nantinya akan kembali mengikuti seleksi kompentesi bidang (SKB). Pelaksanaan SKB masih menunggu jadwal resmi dari pemerintah pusat.

”Di Pemprov Sultra dari 62 kuota hanya 61 kuota yang akan diperebutkan, karena 1 kuota dokter gigi tidak ada peminat,” ujarnya.

Sementara, Kepala Subbidang (Kasubid) Formasi BKD Sultra, Hadrawati Yusuf mengatakan, dari total 720 peserta passing grade SKD, hanya 169 orang peserta yang memenuhi standar dan dinyatakan lulus.

Baca Juga : Pemerintah Tunda SKB CPNS

“Dikarenakan ada satu formasi yang mencapai passing grade hanya 2 orang saja, kemudian yang satu formasi, yang lulus akan dikali tiga. Tapi, lebih jelasnya lihat pengumuman melalui website BKD atau melalui facebook BKD Sultra,” bebernya.

Sebanyak 789 peserta SKD CPNS lingkup Pemerintah Provinsi Sultra dinyatakan lulus ke tahap selanjutnya. Total tersebut berasal dari 1.905 peserta CPNS yang mengikuti SKD. Tes SKD sebelumnya dilaksanakan di SMK Negeri 1 Kendari, pada 3 Februari 2020 lalu. (b)

 


Reporter: Randi Ardiansyah
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini