Sosialisasi New Normal, Warga Busel Diminta Tetap Waspada

Bupati Busel, La Ode Arusani
La Ode Arusani

ZONASULTRA.COM,BATAUGA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton Selatan (Busel), Sulawesi Tenggara (Sultra), tengah aktif melakukan sosialisasi tata cara hidup warga dalam kondisi new normal. Rencananya sosialisasi digelar di 7 kecamatan dan saat ini sudah dilakukan di Kecamatan Siompu dan Siompu Barat.

Ada beberapa poin yang dibicarakan pemkab kala bersua warga yakni mulai dari tentang menjaga pola hidup sehat dan bersih, tetap jaga jarak saat beraktivitas, hingga tetap meperhatikan kebugaran tubuh. Demikian Pemkab Busel menyampaikan new normal artinya warga bisa beraktivitas sedia kala, namun tetap menjaga kewaspadaan pada Covid-19.

Bupati Busel, La Ode Arusani, sangat berharap warganya untuk tetap memakai masker tiap beraktivitas di luar rumah. Dia percaya warga Busel sangat dewasa karena ditempa banyak pengalaman, berkeliling daerah sebagai perantau.

“Warga saya itu perantau, jadi memang tingkat perhatiannya tinggi. Mereka selalu memperhatikan protokol kesehatan, apa yang disampaikan, ini tidak bisa loh, dia ikut,” ujarnya saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (4/6/2020).

Kedewasaan berpikir warga Busel banyak membantu pemkab mencegah penularan Covid-19. Hingga kemudian Busel tetap menjadi zona hijau dalam peta penyebaran Covid-19, dan diizinkan menerapkan new normal.

Karena Covid-19, ungkap Arusani, banyak warganya kehilangan pekerjaan. Para perantau dipulangkan di kampung halaman dan menganggur untuk sementara waktu. Sedangkan sektor lain, juga tergerus penghasilannya karena dampak Covid-19.

Arusani meminta kepada warga untuk sedikit lebih bersabar. New normal saat ini bakal dimanfaatkan Pembab Busel guna memulihkan ekonomi warga. Untuk para perantau sudah dibolehkan kembali untuk bekerja, kata Arusani, tinggal menunggu PT Pelni beroperasi.

“Kalau kapal Pelni sudah beroperasi lagi berangkat. Sebagian (perantau) sudah berangkat bekerja menggunakan perahu nelayan sendiri. Tapi kita tetap lihat daerahnya dulu, tempat yang dituju warga. Kami hanya memberi izin bagi perantau yang akan pergi ke daerah yang sudah normal,” terang dia.

Seperti diketahui, Pemkab Busel diberi izin oleh pemerintah pusat untuk menerapkan new normal. Daerah lain di Sultra yang memiliki kesempatan sama yakni, Kabupaten Buton, Buton Utara, Konawe Utara, dan Konawe Kepulauan. Semua daerah ini diizinkan mejalankan aktivitas seperti sedia kala dengan protap kesehatan guna memulihkan dampak ekonomi. (B)

 


Kontributor : Risno Mawandili
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini