Tujuh Anggota DPRD Buteng Positif Corona

Hasil Rapid Test, Enam Warga Wakatobi Reaktif Corona
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM,LABUNGLARI – Tujuh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Buton Tengah (Buteng) Sulawesi Tenggara (Sultra) dinyatakan positif Corona (Covid-19) pada Minggu (26/7/2020). Tiga dari tujuh legislator itu sebelumnya pernah melakukan perjalanan dinas di kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan.

Sekretaris DPRD Buteng, Burhanuddin, membenarkan tiga anggota dewan itu melakukan perjalanan dinas ke Makassar pada 15 Juli 2020. Mereka kembali ke Buton Tengah pada 19 Juli 2020.

“Saya potong dulu, tiga orang yang perjalanan dinas bukan tujuh orang. Kemudian yang reaktif itu tujuh orang dari tolal 16 orang (anggota DPRD) yang melakukan rapid test dan setelah itu diswab hasilnya positif,” terang Burhanuddin dikonfirmasi via telepon, Senin (27/7/2020).

Burhanuddin menjelaskan, sepulangnya dari Makassar, salah satu di antara tiga legislator itu melakukan rapid test di Kota Baubau. Karena kurang yakin, satu orang tadi kemudian melakukan rapid tes kembali di Kabupaten Buton Tengah, dan hasilnya tetap reaktif.

Mengetahui hal itu, sebanyak 16 anggota DPRD Buton Tengah kemudian melakukan rapid test dan hasilnya tujuh orang reaktif. Ketujuhnya lalu menjalani swab dan hasilnya keluar pada Minggu (26/7) dengan terkonfirmasi positif virus corona.

Setelah tujuh orang anggota DPRD itu dinyatakan reaktif rapid test, maka mereka langsung melakukan isolasi mandiri. Bahkan lanjut Burhanuddin, tujuh orang tersebut tidak mengikuti rangkaian peringatan hari jadi Kabupaten Buteng yang digelar pekan lalu.

Terkait konfirmasi positif Corona itu juga dibenarkan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Buton Tengah, Kasman. Namun baik Kasman mau pun Burhanuddin enggan menyebutkan identitas tujuh orang anggota DPRD tersebut termasuk tiga orang yang pernah melakukan perjalanan dinas di Makassar 15 Juli kemarin.

Kasman cuma menyebut tujuh orang penambahan kasus baru tersebut antara lain, dari kecamatan Mawasangka Tengah tiga orang, Mawasangka satu orang, Gu satu orang, Lakudo satu orang, dan Sangia Wambulu satu orang.

“Ini sudah jadi kesepakatan bersama, agar tidak membocorkan identitas mereka. Iya (meski itu sekadar inisial dan umur mereka),” katanya pada Zonasultra.Com melalui sambungan telpon.

Dari penjelasan Kasman dan Burhanuddin, sebanyak 16 orang dari total 20 orang anggota DPRD Buton Tengah telah mengikuti Rafid tes. Tersisa empat orang lagi anggota DPRD Buton Tengah yang belum melakukan tes.

Dikatakan Kasman, usai pengumuman tujuh orang anggota DPRD tersebut, Dinas Kesehatan Buteng lalu melakukan rapid test ke seluruh staf dan empat orang anggota DPRD yang belum melakukan rapid test. Namun demikian, dia belum menyebutkan hasilnya karena masih tahap perampungan data.

“Iya, karena mereka kontak erat, maka tadi, hari ini, kami telah melakukan rapid test di sekretariat DPRD untuk seluruh staf dan empat orang anggota dewan yang kemarin belum sempat,” aku Kasman.

Dengan tambahan tujuh orang anggota DPRD tersebut, maka kasus terkonfirmasi posifif Covid-19 di Buton Tengah berjumlah 12 orang. Seluruhnya kini menjalani isolasi mandiri karena mereka dikategorikan sebagai Orang Tanpa Gejala (OTG). (b)

 


Kontributor : Risno Mawandili
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini