Puncak HPN 2021, Jokowi Sebut 5.000 Wartawan Akan Vaksin

Puncak HPN 2021, Jokowi Sebut 5.000 Wartawan Akan Vaksin
Presiden Jokowi menyambut kehadiran Pengurus Dewan Pers, PWI Pusat, hingga pemimpin media dalam rangka perayaan puncak Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2021 di Istana Merdeka Jakarta, Selasa (9/2/2021). (Foto : Istimewa)

ZONASULTRA.COM, JAKARTA– Presiden Jokowi menyambut kehadiran Pengurus Dewan Pers, PWI Pusat, hingga pemimpin media dalam rangka perayaan puncak Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2021 di Istana Merdeka Jakarta, Selasa (9/2/2021).

Hal menarik yang disampaikan Jokowi adalah sebanyak 5.000 awak media atau wartawan akan mendapatkan vaksinasi Covid-19 pada akhir Februari hingga awal Maret 2021.

Pemerintah memandang vaksinasi terhadap awak media sangat penting, karena mereka bekerja di garda terdepan dalam mengedukasi masyarakat serta memberikan informasi yang benar dan tepat.

Vaksin yang akan diberikan kepada awak media adalah Sinovac yang saat ini sedang diolah oleh PT Biofarma sebanyak 12 juta bahan baku.

“Saya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya karena telah membantu pemerintah mengedukasi masyarakat agar menerapkan protokol kesehatan dan membantu masyarakat mendapatkan informasi yang benar dan tepat,” ungkap Jokowi melalui siaran persnya.

Sementara itu, Ketua Umum PWI Pusat Ayal, S Depari menjelaskan bahwa insan pers kini tengah sakit setelah ikut terdampak pandemi.

Banyak media gulung tikar dan merumahkan karyawannya karena beban ekonomi yang meningkat akibat pandemi serta iklan yang banyak diraup perusahaan mesin pencari maupun media sosial seperti yang telah dibahas pada Konvensi Nasional Media Massa sehari sebelumnya.

“Pers dan media pun sedang sakit tapi dituntut oleh tugas kemanusiaannya menjadi jembatan informasi dan komunikasi, oleh Dewan Pers dan Satgas Covid-19 wartawan telah diterjunkan, sebagai ujung tombak untuk ubah perilaku, agar masyarakat sadar protokol kesehatan,” ungkapnya.

Ia pun meminta, Presiden agar insentif ekonomi untuk industri pers nasional yang pernah dijanjikan pemerintah dapat segera terwujud.

Untuk diketahui, puncak peringatan HPN hari ini digelar di dua lokasi berbeda selain di Istana Negara, juga di Candi Bentar Covention Hall Putri Duyung, Ancol Jakarta yang menjadi lokasi pusat perayaan HPN 2021 sejak tanggal 6 sampai 9 Februari 2021.

Mendampingi presiden Jokowi di Istana yaitu Ketua Dewan Pers, M. Nuh, Ketua Umum PWI Pusat, Atal S. Depari, Ketua Panitia HPN Auri Jaya dan pengurus Pusat PWI.

Kemudian hadir Ketua MPR Bambang Soesatyo, Ketua DPR Puan Maharani, Ketua DPD RI Muh. La Nyalla Mattalitti, Menkominfo Jhonny G. Plate, duta besar negara-negara sahabat, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan serta tokoh pers nasional dan insan pers serta tamu undangan lain baik secara langsung maupun virtual.

Selain itu hadir pula sekitar 36 duta besar, 12 wartawan asing dan 8 perwakilan badan-badan dunia di antaranya utusan Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB). (b)

 


Penulis: M14
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini