ZONASULTRA.COM, KENDARI – Balai Latihan Kerja (BLK) Kendari resmi membuka pelatihan berbasis kompetensi institusional non boarding tahap VIII di Aula BLK Kendari pada Rabu (8/9/2021).
Kepala BLK Kendari, La Ode Haji Polondu mengatakan bahwa jumlah peserta pada tahap ke VIII ini adalah 80 orang dari masing-masing program yang disediakan yaitu sebanyak 5 paket Program. Kata dia, satu paket program tersebut berjumlah 16 orang.
“Namun karena kita menerapkan protokol kesehatan, satu ruangan dari 16 orang di bagi menjadi 8 orang,” ucapnya.
Adapun 5 paket program tersebut yaitu pembuatan roti dan kue II, tata rias pengantin muslim, asisten pembuat pakaian IV, menjahit pakaian wanita dewasa IV, dan teknisi akuntansi junior.
Lanjutnya, dalam pelatihan ini ada 4 aspek yang ditekankan untuk para peserta latihan yaitu Kecerdasan , intelektual, emosional, spiritual dan kecerdasan sosial untuk membangun hubungan yang baik dengan siapa saja agar mudah mendapatkan pekerjaan.
Ia juga mengatakan bahwa waktu pelaksanaan pelatihan tahap VIII ini berlangsung sesuai dengan jadwal kejuaraan masing-masing. Semakin sulit kejuruan maka semakin lama waktunya.
Ia berharap tentunya kepada para peserta tersebut ada perubahan dari tidak mengetahui dan menguasai menjadi mengetahui dan menguasai minimal bisa berguna untuk diri pribadinya sehingga kualitas SDM di Sultra bisa meningkat. (b)
Kontributor : Ismu Samadhani
Editor: Ilham Surahmin