Ridwan Bae Minta Pemudik di Sultra Patuhi Aturan untuk Keselamatan Perjalanan

Ridwan Bae Minta Pemudik di Sultra Patuhi Aturan untuk Keselamatan Perjalanan
Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI), Ridwan Bae pada Kunjungan kerja di pelabuhan nusantara Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Senin (25/4/2022), meminta masyarakat yang akan melakukan mudik agar mematuhi peraturan yang ada.

ZONASULTRA.COM, KENDARI- Wakil Ketua Komisi V DPR RI Ridwan Bae meminta pemudik di Sulawesi Tenggara (Sultra) agar mematuhi seluruh aturan pelaksanaan mudik demi keselamatan perjalanan.

Hal itu ia sampaikan saat melakukan kunjungan kerja di Pelabuhan Nusantara Kendari pada Senin (25/4/2022).

Politisi Golkar itu mengatakan, pemudik tahun ini diperkirakan jauh lebih banyak dibanding tahun sebelumya, karena pembatasan yang tidak begitu ketat akibat pandemi Covid-19.

Kondisi itu pun menurutnya dapat memicu terjadi over kapasitas pada kapal penumpang di Pelabuhan Kendari. Sehingga masyarakat diminta untuk taat dan tidak melanggar ketentuan pelayaran.

“Jadi saya imbau masyarakat yang hendak mudik agar dapat mematuhi aturan yang sudah disediakan untuk keselamatan bersama,” katanya.

Ia juga menjelaskan bahwa kesiapan menyambut pemudik oleh sejumlah pihak mulai dari Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kandari, Pelindo IV, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kendari tela siap.

Dirinya juga meminta KSOP bisa memberi bimbingan terhadap masyarakat yang akan melaksanakan mudik lebaran.

Kepala KSOP Kelas II Kendari Agus Winarto mengungkapkan, kesiapan untuk menyambut pemudik sudah cukup.

Ada 43 armada kapal yang tersedia dan 27 siap beropeasi. Diprediksi lonjakan penumpang dapat mulai terjadi pada H-7 lebaran.

“Terkait prasarana kurang lebih kita akan minta petunjuk pada pemerintah. Dan berterima kasih terhadap pak Ridwan Bae yang telah melakukan kunjungan di pelabuhan nusantara kendari,” ungkapnya. (c)

 


Kontributor: Sutarman
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini