BI Catat Peredaran Uang di Sultra Capai Rp1,54 Triliun Selama Ramadan dan Libur Idulfitri 2022

Ilustrasi uang, ilustrasi rupiah
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Selama Ramadan dan libur Idulfitri 2022, aliran uang tunai yang keluar (outflow) dari Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia Sulawesi Tenggara (BI Sultra) sebanyak Rp1,54 triliun.

Deputi Kepala Perwakilan BI Sultra, Aryo Wibowo T. Prasetyo mengatakan, outflow tersebut meningkat 11,6 persen dibandingkan ouflow 2021 (yoy) sebesar Rp1,38 triliun. Kata dia, realisasi tersebut masih dalam kisaran alokasi uang tunai yang telah dipersiapkan BI Sultra tahun ini sebesar Rp2 triliun.

“Persiapan tersebut guna mengantisipasi kebutuhan transaksi masyarakat selama Ramadan dan Idulfitri 2022,” terangnya dalam rilis pers yang diterima zonasultra.id, Kamis (12/5/2022).

Adapun peningkatan nominal transaksi penarikan uang tunai oleh perbankan terjadi pada minggu terakhir Ramadan, tanggal 25 hingga 28 April 2022 sebesar Rp811,33 miliar, baik perbankan di Kota Kendari maupun perbankan di lokasi kas titipan Baubau dan kas titipan Kolaka.

Dari sisi penukaran uang, tercatat jumlah penukaran uang melalui BI Sultra selama periode Ramadan dan Idulfitri 1443 H sebesar Rp7,91 miliar. Aryo mengaku, pihaknya menyediakan layanan penukaran di loket dan ritel atau kas keliling di sembilan titik penukaran yang tersebar di Kota Kendari, Wakatobi, Muna, dan Bombana.

Selain itu, perbankan juga memberikan layanan penukaran kepada masyarakat melalui 96 jaringan kantor perbankan di wilayah Sultra. BI juga menjamin ketersediaan uang tunai pascalebaran dengan menjaga posisi kas selalu di atas saldo kas minimum.

“Pasca hari raya akan ada aliran uang masuk ke BI (inflow) dari perbankan yang diperkirakan mencapai Rp700 miliar,” tutupnya. (b)

Kontributor: Ismu Samadhani
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini