25.5 C
Kendari
Jumat, 30 Januari 2026
iklan zonasultra
Beranda Daerah Muna Lepas 30 JCH, Wabup Muna Minta Jemaah Doakan Kesejahteraan Daerah

Lepas 30 JCH, Wabup Muna Minta Jemaah Doakan Kesejahteraan Daerah

42
Wakil Bupati Muna, Bachrun
Bachrun

ZONASULTRA.ID, RAHA – Tahun ini Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) memberangkatkan 30 jemaah calon haji (JCH) ke tanah suci.

JCH Muna ini terdiri dari 13 jemaah laki-laki dan 17 jemaah perempuan yang resmi dilepas keberangkatannya oleh Wakil Bupati Muna, Bahrun, di Masjid Al Munajat, Rabu (22/6/2022).

Nantinya, para JCH bertolak menuju Bandar Udara Sugimanuru dan bergabung dengan daerah lainnya melalui Embarkasi Makassar.

BACA JUGA :  Pasar Laino Kembali Difungsikan Pasca Terbakar

“Para JCH ini diberangkatkan ke embarkasi Makassar melalui kloter ketujuh,” terang Bahrun.

Wabup Bahrun pun menitip pesan kepada para JCH untuk tak lupa mendoakan masyarakat Muna agar ke depannya makin ramai yang ke tanah suci.

“Jangan lupa doakan daerah ini, agar masyarakatnya sejahtera dan tahun depan pesertanya semakin banyak yang berangkat,” harapnya.

BACA JUGA :  Belum Kantongi SK 100 Persen, Gaji 21 ASN Muna Terhambat

Selain itu, Bahrun juga meminta agar para JCH mendoakan pemimpin daerah agar diberi petunjuk, kesehatan, dan kekuatan dalam memajukan dan memakmurkan Bumi Sowite.

Dirinya juga berpesan agar para JCH menjaga kesehatan selama berada di tanah suci. “Apalagi di tanah suci suhu dingin maupun cuaca panas tengah meninggi,” tambahnya. (b)


Kontributor: Nasrudin
Editor: Jumriati