Ada Hadiah Motor, Berikut Rangkaian HUT Mubar Ke-8

Ada Hadiah Motor, Berikut Rangkaian HUT Mubar Ke-8
La Ode Takari

ZONASULTRA.ID, LAWORO – Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Muna Barat (Mubar) ke-8 yang jatuh pada Sabtu (23/7/2022) mendatang diisi dengan berbagai kegiatan.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mubar menyiapkan beberapa rangkaian dalam merayakan hari jadi daerah tersebut. Khusus tahun 2022 ini, perayaan HUT Mubar berbeda dengan sebelumnya. Tahun sebelumnya diselenggarakan pada 9 Oktober, sementara tahun 2022 ini, diselenggarakan tanggal 23 Juli berdasarkarkan penetapan undang-undang disahkannya Mubar sebagai daerah otonom baru (DOB).

Asisten I Setda Mubar, La Ode Takari mengatakan pada perayaan HUT Mubar ke-8 ini, pihaknya telah menyiapkan beberapa rangkaian kegiatan, mulai dari tanggal 22 Juli 2022 dilaksanakan rapat paripurna istimewa di DPRD Mubar.

Kemudian, keesekan harinya yakni 23 Juli 2022, akan berlangsung upacara HUT Mubar di lapangan sepak bola Desa Marobea, Kecamatan Sawerigadi. Tentunya, dalam upacara ini turut diundang mantan bupati, pimpinan Forkopimda, anggota DPRD Mubar, tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh yang terlibat dalam pembentukan Kabupaten Mubar dan tamu undangan lainnya.

“Untuk tanggal 24 Juli 2022 nanti, kita akan melaksanakan sepeda santai yang mengambil star dari lapangan sepak bola Desa Ondoke, Kecamatan Sawerigadi dan finis di pelabuhan Tondasi, Kecamatan Tiworo Utara. Dalam sepeda santai ini, tentu disiapkan hadiah utama yakni satu unit sepeda motor dan hadiah lainnya,” kata La Ode Takari ditemui di kantor bupati, Selasa (19/7/2022).

Kata dia, kemungkinan usai mengadakan bersepeda santai akan dilanjutkan dengan perlombaan kapal katinting.

“Jadi, kenapa kita ambil titik finis di Pelabuhan Tondasi ini, karena kita akan menyaksikan perlombaan balapan katinting,” jelasnya.

Untuk tanggal 25 Juli nanti, pihak panitia yang ditugaskan akan mempersiapkan kegiatan peletakan batu pertama kantor bupati dan DPRD yang berada di kompleks perkantoran Bumi Praja Laworoku dan peletakan batu pertama masjid agung Mubar. Pada tanggal 26 Juli nanti yang akan meletakan batu pertama tersebut adalah Gubernur Sultra, Ali Mazi.

“Kita (Pemkab Mubar) sudah melakukan konfirmasi, insyaallah Gubernur Sultra, Ali Mazi akan hadir dalam perayaan HUT Mubar ini. Sekaligus akan melakukan peletakan batu pertama pembangunan masjid agung Mubar, kantor bupati dan DPRD,” jelasnya.

Usai melaksanakan peletakan batu pertama, malam harinya akan dilanjutkan dengan malam ramah tamah dengan dihibur oleh artis dari ibu kota. Pada malam ramah tamah ini, Pemkab Mubar mengundang bupati dan walikota se-Sultra.

“Jadi, malam ramah tamah nanti kita mengundang seluruh bupati dan wali kota se-Sultra. Kita sudah dapat informasi, dari 17 kabupaten/kota, baru dua bupati yang siap hadir yakni Bupati Konawe Utara (Konut) Ruksamin dan Pj Bupati Buton Tengah (Buteng), Muhammad Yusup,” bebernya. (B)


Kontributor: Kasman
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini