Peraih SMESCO Inspiring Entreprenur Business Award 2016 Salah Satunya Dari Sulawesi Selatan

Peraih SMESCO Inspiring Entreprenur Business Award 2016 Salah Satunya Dari Sulawesi Selatan
PERAIH SMESCO - Menteri AAGN menyerahkan trophy kepada peraih SMESCO Inspiring Entreprenur Business Award 2016 di Gedung SMESCO, Jalan Gatot Subroto Jakarta Selatan, Kamis (8/12/2016). (Rizki Arifiani/ZONASULTRA.COM)
Peraih SMESCO Inspiring Entreprenur Business Award 2016 Salah Satunya Dari Sulawesi Selatan
PERAIH SMESCO – Menteri AAGN menyerahkan trophy kepada peraih SMESCO Inspiring Entreprenur Business Award 2016 di Gedung SMESCO, Jalan Gatot Subroto Jakarta Selatan, Kamis (8/12/2016). (Rizki Arifiani/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, JAKARTA – Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop) bersama dengan Majalah Peluang, Lembaga Layanan Pemasaran Koperasi Usaha Kecil Menengah (LLP-KUKM) dan SMESCO Rumahku menggelar penyerahan penghargaan “SMESCO Inspiring Entreprenur Business Award 2016”. Award ini diberikan kepada para pengusaha inspiratif dalam berbagai bidang di seluruh wilayah Indonesia.

“Indonesia memiliki orang-orang yang terbaik yang bisa dibanggakan, yang bisa menjadi tokoh insprirasi bagi pelaku usaha lainnya,” ujar Direktur LLP KUKM Ahmad Zabadi dalam sambutannya di Gedung SMESCO, Jalan Gatot Subroto Jakarta Selatan, Kamis (8/12/2016).

Menurut Direktur LLP-KUKM inspiring award ini dapat menambah semangat kewirausahaan. Ke depan SMESCO juga siap bersinergi dan menfasilitasi dalam hal pemasarannya. Apalagi saat ini baru 2000 mitra LLP KUKM yang bermitra, untuk itu Ahmad Zabadi meminta agar virus-virus positif para inspiring enterpreneur perlu ditularkan kepada pihak lain sehingga menghasilkan karya dan produk berkualitas.

peraih_smesco1Sementara itu dari perwakilan Arman Arfah dari Sulawesi Selatan yang berhasil menyabet award ini inspiring business ini. Arman merupakan pengusaha rumput laut dan ketua Kospermindo di Makassar. Namun nampaknya Arman tidak hadir pada acara tersebut untuk menerima SMESCO Inspiring Entreprenur Business Award 2016 tersebut.

Selanjutnya Menkop AAGN Puspayoga didampingi Sekertaris Kemenkop Agus Muharam menyerahkan penghargaan ini secara langsung oleh kepada para peraih penghargaan. Ada 20 pengusaha yang berhak mendapatkan award yang merupakan hasil pengamatan tim selama satu tahun ini.

SMESCO Inspiring Entreprenur Business Award 2016 diharapkan mampu mendorong semangat kewirausahaan di seluruh tanah air Indonesia. (B)

 

Reporter: Rizki Arifiani
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini