ZONASULTRA.COM, KENDARI – Kapten tim Softball Sulawesi Tenggara (Sultra), Syaiful Nurdin optimis dirinya bersama rekan-rekannya aka mampu tampil menjadi juara di Kejuaraan nasional (Kejurnas) Softball Senior di Palembang, Sumater Selatan 10 sampai dengan 20 Mei mendatang.
Syaiful mengungkapkan, persaingan antar tim softball di Kejurnas nantinya akan berjalan sangat ketat. Tetapi dirinya masih optimis, dengan persiapan yang telah dilakukan sejauh ini tim softball Sultra akan mampu meraih gelar juara.
“Kami sudah menjalani pemusatan latihan. Dengan keseriusan seluruh pemain yang ada saat ini saya cukup optimis prestasi yang kami raih pada PON XIX lalu akan bisa terulang di Palembang nantinya, “jelasnya, di lapangan softball lakidende, Selasa (11/4/2017).
Saat ini katanya, pemain-pemain seperti Herianto Badillah, Rahman Yakin, Adhitya Pratama hingga Efrianto sudah mengikuti latihan dengan rutin. Untuk itu, saat ini pihaknya memang tengah mengembalikan fisik dan kekompakan bermain seperti saat PON XIX lalu.
Sementara itu Ketua Pengprov Perserikatan Baseball dan Softball Amatir Seluruh Indonesia (Perbasasi) Sultra, Pahri Yamsul menerangkan, khusus untuk tim softball Sultra yang akan turun di Kejurnas nantinya tetap akan dipantau perkembangan hasil latihannya.
(Baca Juga : Cerita Atlet Softball Sultra Yang Berpuasa di Luar Negeri)
Hal ini dilakukan kata mantan pesoftball andalan Sultra ini, sebab pihaknya benar-benar menginginkan prestasi terbaik yang dicapai oleh tim softball Sultra pada Kejurnas senior nantinya.
“Sudah menjadi sebuah beban berat yang harus dipikul bersama oleh tim sebab dengan status juara PON XIX menjadi sesuatu kewajiban buat kita untuk bisa minimal masuk babak final di Kejurnas nantinya, “ujarnya. (B)
Reporter : M Rasman Saputra
Editor: Tahir Ose