Tingkatkan Literasi dan Inklusi Pasar Modal, BEI Gelar Indonesia Invesment Festival 2017

Tingkatkan Literasi dan Inklusi Pasar Modal, BEI Gelar Indonesia Invesment Festival 2017
INVESTIVAL 2017 - Untuk membantu kerja Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam meningkatkan literasi dan inklusi jasa keuangan kepada masyarakat Sulawesi Tenggara (Sultra) khususnya pasar modal, Bursa Efek Indonesia (BEI) menggelar Indonesia Invesment Festival (Investival) 2017 di Hotel Grand Clarion Kendari, Jumat (27/10/2017). (Sitti Nurmalasari/ ZONASULTRA.COM)

Tingkatkan Literasi dan Inklusi Pasar Modal, BEI Gelar Indonesia Invesment Festival 2017 INVESTIVAL 2017 – Untuk membantu kerja Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam meningkatkan literasi dan inklusi jasa keuangan kepada masyarakat Sulawesi Tenggara (Sultra) khususnya pasar modal, Bursa Efek Indonesia (BEI) menggelar Indonesia Invesment Festival (Investival) 2017 di Hotel Grand Clarion Kendari, Jumat (27/10/2017). (Sitti Nurmalasari/ ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Untuk membantu kerja Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam meningkatkan literasi dan inklusi jasa keuangan kepada masyarakat Sulawesi Tenggara (Sultra), khususnya pasar modal, Bursa Efek Indonesia (BEI) menggelar Indonesia Invesment Festival (Investival) 2017 di Hotel Grand Clarion Kendari, Jumat (27/10/2017).

Kepala Kantor Perwakilan IDX Kendari Epha Karunia Titasari mengatakan, kegiatan investival 2017 adalah program sosialisasi dan edukasi yang dilakukan BEI, Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI), dan Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) yang didukung OJK untuk membangun tingkat kesadaran dan ketertarikan masyarakat umum terhadap investasi di pasar modal.

Epha menambahkan, kegiatan ini juga untuk memberikan edukasi mengenai pasar modal sehingga tertanam kebutuhan untuk berinvestasi di pasar modal. Serta menambah jumlah investor baru dan meningkatkan jumlah investor aktif di BEI.

“Kegiatan ini lebih menitikberatkan kepada industri pasar modal itu sendiri. Jadi lebih meningkatkan inklusi di bidang pasar modal,” terangnya saat ditemui pada acara investival di Hotel Grand Clarion Kendari, Jumat (27/10/2017).

Selain itu, untuk semakin mengembangkan dan menumbuhkan investor pasar modal, BEI mengusung konsep kegiatan dengan menghadirkan praktisi pasar modal untuk melakukan talkshow. Olehnya itu peserta akan mendapatkan pengetahuan dan ilmu tambahan tentang seluk beluk dan manfaat investasi pasar modal.

“Jadi peserta bisa tanya jawab tentang pasar saham dengan narasumber dari pasar modal yang sudah berkecimpung di dunia pasar modal selama bertahun-tahun,” tambahnya.

Epha mengungkapkan anggota bursa yaitu RHB Sekuritas Indonesia, Mandiri Sekuritas, Galeri Investasi Universitas Halu Oleo (UHO) dan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) 66 Kendari, serta komunitas studi pasar modal di Kota Kendari turut mendukung kegiatan investival 2017 ini. Sehingga, peserta bisa menanyakan mengenai pasar modal dan melakukan pembukaan rekening saham. Dalam acara juga diisi dengan kegiatan kompetisi stocklab, hiburan, dan konsultasi.

Untuk diketahui, kegiatan investival ini dilaksanakan serentak di 26 provinsi di mana kantor Perwakilan BEI berada. Sedangkan peserta terdiri dari mahasiswa Universitas Muhammadiyah Kendari (UMK), Universitas Halu Oleo (UHO), Institut Agama Islam Negeri Kendari (IAIN), Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) 66, dan masyarakat umum, serta investor di pasar modal. (B)

 

Reporter: Sitti Nurmalasari
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini