Harga BBM Jenis Pertamax Series di Sultra Naik, Ini Daftar Harganya

Ilustrasi bbm
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM,KENDARI– PT Pertamina menetapkan harga baru jenis bahan bakar minyak (BBM) non penugasan atau jenis pertamax series sejak, Sabtu (24/2/2018) kemarin.

Manager Komunikasi dan CSR Pertamina MOR VII Makassar Roby Hervindo mengatakan, khusus di Sultra Pertamax tetap diharga Rp9.100, Pertamax Turbo naik dari Rp10.800 menjadi Rp11.300.

Kemudian Dexlite naik menjadi Rp7.900 dari 7.650. Pertamina Dex sebelumnya Rp10.800 turun menjadi Rp9.900.

“Iya, BBM penugasan (premium) dan bbm umum Pertalite tidak naik harga,” ungkap Roby kepada zonasultra, Senin (26/2/2018) melalui sambungan WhatsApp Mesengger.

Penyesuaian harga BBM non penugasan atau pertamax ini disebabkan tren kenaikan harga minyak dunia. Sehingga jika harga minyak dunia naik maka harga BBM juga naik begitu pula sebaliknya.

Pihaknya pun yakin, kenaikan harga tersebut tidak berpengaruh untuk segmen konsumen yang memang mementingkan kualitas. Sebab dengan kualitas terbaik, harga Pertamax series Pertamina masih yang termurah dibanding kompetitor.

“Apalagi dengan jarak tempuh yang lebih jauh, sehingga selisih harganya antar varian produk Pertamax series jadi tipis,” tegasnya.

Dikutip dari Tribunnews, Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Adiatma Sardjito menambahkan penyesuaian harga BBM jenis umum ini terjadi semua wilayah dengan kenaikan rata-rata diantara Rp 100 hingga Rp 300.

“Evaluasi harga jual BBM jenis umum atau BBM non penugasan ini dilakukan secara periodik. Jika harga minyak dunia bergerak naik, maka harga jual BBM hingga ke konsumen harus mengalami penyesuaian. Kondisi yang sebaliknya juga bisa terjadi,” dalam rilisnya, Minggu (25/2/2018). (B)

 


Reporter Ilham Surahmin
Editor Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini