Polres Muna Kerahkan 90 Personil Amankan MTQ di Butur

AKBP Agung Ramos Paretongan
AKBP Agung Ramos Paretongan

ZONASULTRA.COM, BURANGA – Polres Muna akan mengerahkan 90 personil untuk mengamankan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran XXVII tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) yang dipusatkan di Kabupaten Buton Utara (Butur).

Kapolres Muna, AKBP Agung Ramos Paretongan Sinaga menyampaikan, 90 personil yang ditugaskan untuk pengamanan, sudah termasuk anggota di yang tengah bertugas di wilayah Kecamatan Kulisusu.

Seperti diketahui, hingga kini butur masih dalam cakupan tugas Polres Muna. “Sudah termasuk yang di Polsek Kulisusu,” katanya, Jumat (16/3/2018).

(Baca Juga : Jelang MTQ di Butur, Dishub Sultra Tambah Armada Ferry Amolengo-Labuan)

Ia menjelaskan, anggota yang ditugaskan, dalam waktu dekat sudah menuju ke Butur. Olehnya itu, pihaknya akan terus melakukan pengamanan, sejak kegiatan dimulai, sampai pada penutupan acara.

“Hari Minggu, sampai dengan kegiatan selesai,” terangnya.

Untuk diketahui, ivent yang akan diikuti seluruh kabupaten/kota di Sultra itu, rencananya akan digelar selama sepuluh hari. Terhitung sejak tanggal 18 hingga 28/3/2018. (B)

 


Reporter : Irsan Rano
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini