Resmi Diluncurkan, Honda All New PCX 150 Siap Gebrak Pasar Motor Sultra

HONDA PCX- Manager Pemasaran Astra Motor Area Sulawesi Tenggara (Sultra) dan Ambo Gangga Nanda (kiri) saat memberikan penghargaan kepada Taufan Bahtiar sebagai pembeli pertama Honda PCX 150 asal Kota Kendari (kanan), Sabtu (7/4/2018) di Lippo Plaza Kendari. (ILHAM SURAHMIN/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI- Honda All New PCX 150 resmi mengaspal di Kota Kendari setelah dilauching, Sabtu (7/4/2018) di Lippo Plaza. Kendaraan terbaru dari Honda ini tampil dengan desain lebih mewah dan fitur canggih.

Manager Pemasaran Astra Motor Area Sulawesi Tenggara (Sultra) dan Ambon, Gangga Nanda mengatakan, All New PCX 50 sangat mumpuni dalam menunjang pemenuhan gaya hidup masyarakat kekinian yang ingin tampil elegan.

“Kehadiran All New PCX 150 ini memang sudah ditunggu-tunggu oleh warga Sultra, Sulsel, Sulbar dan Ambon. Jumlah pemasanan yang besar adalah bukti bahwa penantian pecinta skutik premium Honda terjawab sudah hari ini,” ungkap Gangga.

Ia juga menjelaskan, PCX 50 ini didesain untuk menghadirkan pengalaman berkendaraan yang berbeda melalui desain meah, fitur berkelas dan posisi berkendara yang sangat nyaman. Gangga juga mengapresiasi konsumen Bumi Anoa yang setia menunggu kehadiran motor ini.

BACA JUGA :  Nasabah Meningkat, Bank Mandiri Taspen Siap Buka Cabang di Kolaka

All New Honda PCX 150 dibanderol dengan harga Rp30,88 juta untuk tipe CBS dan Rp33,88 juta untuk tipe ABS dengan pilihan warna Glamour Gold, Wonderful White, Briliant Back dan Majestic Matte Red. Di mana keempat varian warna tersebut memiliki pilihan tipe CBS maupun ABS.

Honda All New PCX 150
Honda All New PCX 150

Peluncuran perdana Honda PCX 150 akan dilaksanakan selama dua hari mulai hari ini hingga besok, Minggu (8/4/2018). Pihaknya menghadirkan band performance, comunity gathering dan aktivitas game seru untuk menghibur para pengunjung. Bukan hanya itu Honda Astra juga memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk test ride.

BACA JUGA :  Komoditas Beras Dipastikan Aman, Bulog Sultra Target Serap 30 Ribu Ton

“Pihaknya berharap dengan kehadiran suktik matik premium ini mampu menjadi pilihan skutik premium terbaik bagi pecinta sepeda motor honda di wilayah Kendari,” tukasnya.

Salah satu pengunjung dan menjadi pembeli pertama PCX 150, Taufan Bahtiar (38) warga Kelurahan Punggolaka mengungkapkan, dirinya sudah lama menunggu kehadiran motor tersebut. Ia mengaku sudah lama menjadi pencinta motor Honda. Baginya, motor Honda adalah kendaraan yang memiliki teknologi dan kemampuan yang mempuni untuk menunjang aktivitasnya.

“PCX kualitas bagus tarikan mesinnya halus. Saya sudah punya tiga motor honda, untuk edisi ini saya beli PCX ABS hitam,” jelasnya. (B)

 


Reporter : Ilham Surahmin
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini