ZONASULTRA.ID, RAHA – Proses panjang desakan pergantian pucuk pimpinan di DPRD Muna kini berakhir. La Saemuna legawa menyerahkan jabatannya kepada rekan separtainya, Irwan dalam rapat paripurna, Selasa malam (21/6/2022).
Wakil Ketua DPRD Muna Cahwan mengatakan, pergantian Ketua DPRD Muna dilakukan berdasarkan persetujuan dari pimpinan dewan serta hasil rapat kesepakatan badan musyawarah.
“Sudah disepakati pergantian Ketua DPRD dari La Saemuna ke Irwan,” terang Cahwan, Rabu (22/6/2022).
Kata Cahwan, pergantian tersebut berdasarkan surat DPC Partai Hanura Nomor: 001/B/DPC Hanura/Muna/III/2022, perihal usulan pergantian Ketua DPRD Muna.
Pergantian tersebut juga merupakan tindak lanjut dari surat DPP Partai Hanura Nomor: 003/B.4/DPP Hanura/I/2022 tertanggal 31 Januari 2022 tentang pengangkatan Irwan sebagai Ketua DPRD Muna menggantikan La Saemuna untuk mengisi sisa masa jabatan 2019-2024.
Dirinya menjelaskan pengumuman pergantian Ketua DPRD Muna belum sepenuhnya tuntas karena masih akan dilakukan tahapan selanjutnya.
“Hasil paripurna diserahkan ke Bupati Muna untuk disampaikan ke Gubernur,” jelasnya.
Dalam paripurna tersebut, La Saemuna bahkan membacakan sendiri pergantian atas dirinya kepada Irwan.
Sebelumnya, desakan proses PAW Ketua DPRD Muna tersebut karena La Saemuna dianggap tak berkontribusi kepada partai.
Menurut Ketua DPD Hanura Sultra, Wa Ode Nurhayati (WON), selama tiga tahun menjadi Ketua DPRD, Saemuna tidak pernah berkoordinasi dengan DPC terkait agenda partai yang diperjuangkan.
Selain itu, Saemuna juga tidak pernah menjalankan kewajibannya di partai dengan alasan sering sakit. (b)
Kontributor: Nasrudin
Editor: Jumriati