Prajurit TNI Asal Baubau Gugur Usai Kontak Senjata dengan KKB di Papua

1966
Ilustrasi TNI
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Sertu La Ongge Prajurit TNI asal Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) gugur di Distrik Jila, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua usai tertembak oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), Senin (9/3/2020). La Ongge yang kini berpangkat Serka Anumerta itu gugur akibat luka tembak di dahinya yang tembus ke telinga sebelah kiri.

Kepala Penerangan (Kapen) Komando Daerah Militer (Kodam) XVII/Cendrawasih Kolonel Infanteri Daryanto mengatakan jenazah La Ongge akan diterbangkan dari Papua menuju kampung halamannya di Kota Baubau, pada Selasa (10/3/2020) sekitar pukul 06.20 WIT.

BACA JUGA :  Jadi Ketua KNPI Sultra, Ini Program Putra Gubernur

La Ongge bakal dilepas dengan upacara militer di Kodim 1710/Mimika. Selanjutnya akan diterbangkan menuju Makassar menggunakan pesawat Batik Air. Dari Makassar, kargo jenazah akan transit dan menunggu penerbangan lanjutan menuju Kota Baubau, Sultra.

“Dilanjutkan terbang menggunakan pesawat Wings Air tujuan Baubau, Sultra

pukul 16.00 WITA,” urai Kolonel Infanteri Daryanto melalui pesan WhatsAppnya, Senin (9/3/2020).

Dikutip dari Kompas.com, La Ongge ditembak usai siaga pagi dan hendak melakukan shalat Subuh. KKB lalu melakukan penyerangan di Koramil Jila. Anggota Koramil Jila yang berjaga sempat melepaskan tembakan balasan ke arah KKB. Namun, kelompok itu melarikan diri.

BACA JUGA :  Bawa Narkoba, Dua Pegawai UHO Diciduk BNNP Sultra

Usai terkena peluru, La Ongge langsung dievakuasi dilarikan ke rumah sakit di Timika menggunakan helikopter milik TNI. Namun, La Ongge meninggal di perjalanan. Jenazah tetap diteruskan ke rumah sakit. (B)

 


Kontributor: Fadli Aksar
Editor: Muhamad Taslim Dalma