Sungai Tamborasi Masuk Nominasi API 2020, Kategori Destinasi Unik

Sungai Tamborasi Masuk Nominasi API 2020, Kategori Destinasi Unik

ZONASULTRA.COM, KOLAKA– Sungai Tamborasi yang terletak di Kecamatan Wolo, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra) menjadi salah satu destinasi wisata yang masuk dalam nominasi Anugerah Pesona Indonesia (API) 2020 dengan kategori unik.

API merupakan ajang penghargaan yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). Dalam ajang ini terdapat delapan kategori yaitu atraksi budaya, kampung adat, destinasi kreatif, destinasi baru, situs sejarah, festival pariwisata, destinasi unik, dan surga tersembunyi.

Destinasi yang dikenal sebagai sungai terpendek di dunia ini yang hanya memiliki panjang 20 meter dan lebar 15 meter, masuk dalam kategori destinasi unik bersama sembilan destinasi wisata dari daerah lainnya di Indonesia.

Kepala Dinas Pariwisata Kolaka, Zulkarnain Mansyur mengatakan dalam Anugerah Pesona Indonesia 2020 ini, hanya 12 kabupaten dari 17 kabupaten dan kota di Sultra yang masuk dalam kategori nominasi tersebut. Diantaranya, Pasir Timbul Bone Labunta, Kabupaten Buton Tengah (kategori destinasi baru) dan Pulau Sagori, Kabupaten Bombana (kategori surga tersembunyi).

“Sungai Tamborasi ini sudah cukup dikenal sebagai destinasi unik, karena sungai terpendek hanya 20-50 meter, sesuai dengan perkembangan musim,” jelasnya ditemui di Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Kolaka, Selasa (28/7/2020).

Untuk itu, Dispar Kolaka mulai mensosialisasikan hal ini kepada masyarakat. Agar masyarakat Sultra, khususnya Kolaka bisa berpartisipasi dalam memberikan dukungannya sehingga Sungai Tamborasi ini menjadi destinasi unik.

Kata dia, dengan masuknya Sungai Tamborasi dalam ajang tersebut, maka tentu saja pengelolaan dan sarana prasarana tempat wisata ini akan semakin dibenahi dan dipersiapkan.

Utamanya, kata Kadis Dispar ini, kebersihan lingkungan tempat wisata, kamar ganti, dan kamar mandi, termasuk penerapan protokol kesehatan penanganan Covid-19, serta penataan sarana dan prasarana pendukung lainnya.

Dijelaskan, pelaksanaan voting di mulai 1 Agustus – 31 Desember 2020. Pengumuman hasil voting tersebut, kemungkinan akan diumumkan pada awal 2021 mendatang.

“Masyarakat bisa mengirimkan voting melalui SMS untuk mendukung destinasi wisata ini,” pungkasnya. (b)

 


Reporter: Sitti Nurmalasari
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini