27.8 C
Kendari
Jumat, 30 Januari 2026
iklan zonasultra
Beranda Daerah Bau-bau TPP Terlambat Dibayar, BPKAD Salahkan SKPD

TPP Terlambat Dibayar, BPKAD Salahkan SKPD

215
Kepala BPKAPD Kota Baubau, Abdul Fatar
Abdul Fatar

ZONASULTRA.COM, BAUBAU – Polemik lambatnya pembayaran Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) di lingkup Pemkot Baubau menuai kontrofersi. Kali ini, Badan Pengelola Keuangan Aset dan Pendapatan Daerah (BPKAPD) Kota Baubau akhirnya angkat bicara.

Kepala BPKAPD Baubau, Abdul Fatar mengatakan keterlambatan tersebut bukan kesalahan BPKAD melainkan kesalahan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

“Ini bukan kesalahan kami. Kami selalu upayakan membayar TPPnya tepat waktu. Kalau ada yang terlambat, itu karena SKPD terkait lambat menyetor kelengkapan administrasinya,” bebernya.

BACA JUGA :  Sempat Berpolemik, Jemi Hersandy Resmi Jabat Dirut PDAM Baubau

Dikatakan, selama ini banyak SKPD selalu terlambat mengusulkan data pegawai yang akan menerima dana tambahan penghasilan tersebut, sehingga berimbas pada keterlambatan pencairan.

Fatar juga menjelaskan, para pegawai kebanyakan keliru terkait persoalan pembayaran TPP. Mereka menganggap metode TPP sama dengan gaji.

BACA JUGA :  Wali Kota Baubau Mengajak Anggota Pramuka Kurangi Sampah Plastik

“Ini yang perlu diluruskan. ada perbedaan metode pembayaran antara TPP dan gaji. TPP itu dibayar setelah kerja sementara gaji dibayar sebelum kerja. Contohnya, TPP Januari, ini akan dibayar nanti Februari. Begitu juga TPP Februari, dibayar Maret,” singkatnya. (cr3/B)

 


Reporter: CR-3
Editor: Tahir Ose