ZONASULTRA.COM, KENDARI – Taspen Cabang Kendari menyisihkan sebagian tabungan dari karyawannya untuk didonasikan sebagai bentuk kepedulian terhadap Pandemi Covid-19.
Branch Manager Taspen Kendari Fuji Widya Rachmadi mengungkapkan Kondisi Indonesia dan seluruh dunia saat ini terkait permasalahan Pandemi Covid-19 mengakibatkan seluruh lapisan masyarakat terkena dampaknya, salah satunya Provinsi Sulawesi Tenggara. Oleh sebab itu kementerian BUMN sejak tanggal 17 Maret 2020 mengeluarkan Surat Keputusan pembentukan satgas BUMN, dimana salah satunya Taspen Kendari turut ikut serta dari 18 BUMN di wilayah Sulawesi Tenggara yang dikoordinir oleh Bank Mandiri di wilayah Sulawesi Tenggara.
“Bantuan berupa sembako yang berasal dari tabungan karyawan Taspen kendari yang disisihkan berharap dapat memberi manfaat kepada masyarakat yang terdampak,” ujarnya kepada Zonasultra.com, Rabu (20/5/2020).
Bukan hanya itu, bermodal dari ZIS yang dikumpul para karyawan, 14 Mei 2020 Taspen Kendari kembali menyalurkan bantuan kepada karyawan alih daya dan masyarakat di sekitar Kantor Taspen yang terkena dampak pandemic Covid-19 berjumlah 50 Paket sembako dan insyaAllah setelah lebaran akan dilakukan penyaluran kembali beberapa paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di sekitar Kantor Taspen Kendari.
Selain itu, Taspen Kendari juga hadir di tengah-tengah keluarga besar Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Provinsi Sulawesi Tenggara. Tepatnya Senin, 18 Mei 2020 Taspen Kendari bersama anak perusahaan Taspen yaitu Bank Mantap Kendari menyalurkan bantuan 100 paket Sembako kepada anggota PWRI yang secara tidak langsung terkena dampak pandemi Covid-19.
Diakhir Ramadhan Taspen Kendari juga mendapatkan tambahan CSR untuk sembako gratis melalui PKBL Kantor Pusat yang akan disalurkan kepada Provinsi Sulawesi Tenggara dan Pemkot Kendari melalui Badan keuangan masing-masing dalam bentuk paket sembako yang nantinya akan diberikan kepada Honorer yang sudah bekerja di ruang lingkup Provinsi dan Kota Kendari.
“Kami sadar bantuan yang kami berikan mungkin tidak dapat memenuhi semua pihak yang terdampak, namun semoga kehadiran Taspen sebagai salah satu BUMN di wilayah Sulawesi tenggara dapat memberikan sumbangsih seperti perwakilan BUMN lain dan semoga Taspen selalu memberikan Layanan yang terbaik terhadap peserta seperti Layanan saat ini TASPEN PESONA (Pensiun Sehat Tanpa Corona). Doa dan semangat kita bersama agar pandemi ini segera berakhir dan dapat beraktivitas normal kembal,” tutupnya. C
Kontributor : Sri Rahayu
Editor : Rosnia