Besok, Pengurus DPW IPEMI Sultra Dilantik

Nirna Lachmudin
Nirna Lachmudin

ZONASULTRA, KENDARI – Dewan Pengurus Wilayah Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia ( DPW IPEMI) Provinsi Sulawesi Tenggara ( Sultra) akan dilantik oleh Ketua Umum DPW IPEMI Ingrid Kansil di salah satu hotel terkemuka di Kendari, Kamis (26/10/2017) besok.

Nirna Lachmudin
Nirna Lachmudin

“Pelantikan pengurus DPW IPEMI Sultra dirangkaikan dengan beberapa kegiatan sebagai bentuk pembinaan awal terhadap pelaku ekonomi kreatif di Sultra,” kata Nirna Lachmudin, Ketua Panitia Penyelenggara Pengukuhan Pengurus DPW IPEMI Provinsi Sultra Periode 2018-2022 dan Womanpreneur seminar.

Dia menyebutkan pengurus DPW IPEMI Sultra yang akan dilantik adalah Rujuwati Harun, Nesty Zuniarti, Nirna Lachmuddin, Fatmayani Tombili, Titiek Puspitawaty dan pengurus lainnya.

Rangkaian kegiatan yang akan berlangsung, yakni seremoni pembukaan dengan menampilkan hiburan tarian daerah, dilanjutkan seminar marketing online. Setelah itu, pelantikan pengurus DPW IPEMI Provinsi Sultra oleh Ingrid Kansil.

Pelantikan ini akan dihadiri Plt Gubernur Sultra Saleh Lasata dan beberapa pejabat pemerintah lainnya yang terkait dengan pengembangan ekonomi kreatif dan usaha kecil menengah (UKM). Sedangkan ketua DPW IPEMI Sultra yang akan dilantik yakni Wati Ruslan.

“Sebelum masuk acara pelantikan besok, IPEMI juga akan menggelar fashion show bertemakan eksotisme tenun Bombana oleh Mahkota Tenun. Kita ingin menampilkan produk tenunan daerah Sultra,” jelas Nirna yang juga anggota Komisi IV DPRD Provinsi Sultra ini.

Selain itu, akan ada talkshow atau seminar bersama Ingrid Kansil. Untuk pelaku ekonomi kreatif di Sultra, sebaiknya jangan melewatkan kesempatan tersebut. Dia mengajak masyarakat pelaku ekonomi kreatif dan UKM untuk menghadiri seminar, karena ilmu dari para pakar marketing akan sangat berguna nantinya.

Melalui seminar marketing, peserta bisa belajar mengenai manajemen usaha, kemasan produk, sumber-sumber modal usaha dan tehnik pemasaran produk dengan sistem online. (B)

 

Reporter: Sitti Nurmalasari
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini