ZONASULTRA.ID, UNAAHA – Warga Konawe sempat dihebohkan dengan munculnya pamflet fashion show atau pertunjukan busana Wanita Pria (Waria) di Kecamatan Tongauna, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) melalui media sosial (medsos). Namun, fashion show waria itu, dipastikan tidak ada.
Hal itu terungkap setelah awak media melakukan konfirmasi kepada pimpinan wilayah di Kecamatan Tongauna tempat direncanakan berlangsungnya kegiatan tersebut. Camat Tongauna Muhammad Idil Daud menyesalkan beredarnya pamflet fashion show waria yang menurutnya itu tidak ada.
“Tidak benar adanya. Yang ada itu acara fashion show untuk ibu-ibu tim pengerak PKK desa dan kelurahan tingkat Kecamatan Tongauna,” tegasnya saat ditemui di rujab Camat Tongauna, Kamis (25/8/2022).
Idil Daud mengaku kaget dengan tersebarnya pamflet kegiatan itu di media sosial Facebook dan WhatsApp. Sementara dalam rangkaian kegiatan HUT RI ke-77 di wilayahnya tidak ada kegiatan fashion show untuk waria.
“Mungkin miskomunikasi saja, yang ada itu fashion show untuk ibu-ibu bukan untuk waria,” ujarnya.
Ia juga mewakili pemerintah setempat meminta maaf atas beredarnya informasi tersebut. “Saya atas nama Pemerintah Kecamatan Tongauna mohon maaf kepada semua pihak atas ketidaknyamanan dengan adanya berita ini,” tandas Camat Tongauna itu. (B)
Kontributor: Atzhar Tabara
Editor: Muhamad Taslim Dalma