ZONASULTRA.COM, KOLAKA – Kantor Departemen Agama (Depag) Kabupaten Kolaka memprediksi awal pelaksanaan ibadah puasa ramadhan dimulai pada hari Senin (6/6/2016) mendatang.
IlustrasiKepala Kandepag Kabupaten Kolaka, Abdul Aziz Baking, mengatakan, prediksi itu dilatari oleh banyak pendapat publik serta merujuk pada penanggalan tahun hijriah.
Namun demikian, prediksi itu kata Abdul Aziz masih bisa berubah jika sudah keputusan sidang isbath yang dilakukan oleh Kementrian Agama.
“Kita juga lakukan pemantauan hilal pada tanggal hari Minggu (5/5/2016) di Tanggetada. Tapi kita tetap mengacu pada hasil sidang isbath kementrian agama,” jelasnya, Jum’at (3/6/2016).
Aziz menambahkan, penentuan jadwal pasti awal pelaksanaan ibadah ramadhan akan diketahui pada pukul 16.30 Wita. (B)
Penulis: Abdul Saban
Editor: Tahir Ose