Atlet Pencak Silat Sultra Harus Siap Hadapi Tim Tangguh di PON XIX

51

Pelatih Pencak Silat Sultra Alimin menyebutkan daerah-daerah yang harus dihadapi Sultra dalam olahraga pencak silat yakni Sulawesi Selatan (Sulsel), Sulawesi Utara (Sulut), Bali dan DKI Jakarta akan

Pelatih Pencak Silat Sultra Alimin menyebutkan daerah-daerah yang harus dihadapi Sultra dalam olahraga pencak silat yakni Sulawesi Selatan (Sulsel), Sulawesi Utara (Sulut), Bali dan DKI Jakarta akan menjadi pesaing terberat bagi pesilat Bumi Anoa. Empat daerah tersebut disebutnya sebagai gudang pesilat handal.
“Saat ini Sulut, Bali, Sulsel dan DKI merupakan daerah yang paling banyak menyumbangkan pesilat ke dalam tim pelatbas sea games Indonesia,”jelas Alimin  di ruang kerjanya, Rabu (25/2/2015).
Namun demikian  Alimin menuturkan, pihaknya sama sekali tidak meragukan kemampuan pesilat Sultra untuk bersaing dengan empat daerah tersebut. Sebab Sultra juga memiliki pesilat-pesilat handal seperti Adam Malik, Hendra Alimin dan Ricki Aris Munandar.
Paling penting menurutnya  bagaimana Sultra  mampu mempersiapkan atlet dengan baik. Sebab tanpa persiapan, pihaknya menyangsikan pesilat Sultra mampu bersaing. (**Rasman)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini