KAHMI Butur Salurkan Bantuan pada Korban Banjir

97
KAHMI Butur Salurkan Bantuan pada Korban Banjir
BANTUAN - Presidium MD KAHMI Butur Agus Pria Budiana saat menyalurkan bantuan untuk korban banjir Desa Torombia Kecamatan Kulisusu Utara, Selasa (26/6/2018). (Foto Istimewa).

ZONASULTRA.COM, BURANGA – Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) Buton Utara (Butur) menyalurkan bantuan kepada korban banjir di Desa Torombia, Kecamatan Kulisusu Utara, Selasa (26/6/2018).

Bantuan tersebut berupa beras, telur, air minum, dan makanan instan yang dikumpulkan dari para pengurus dan presidium selama dua hari.

Koordinator Presidium KAHMI Butur Harmin Hari mengatakan, pemberian donasi ini sebagai wujud kepedulian terhadap sesama. Terlebih kepada masyarakat yang kini sedang terkena musibah.

“KAHMI juga hadir ditengah masyarakat untuk membantu pemerintah daerah dalam membantu masyarakat yang tertimpa musibah,” kata Harmin Hari, Selasa (26/6/2018) malam.

KAHMI Butur Salurkan Bantuan pada Korban BanjirInfak sedekah ini, lanjutnya, diharapkan bisa berfaedah dan dapat mengurangi beban yang menimpa para korban bencana. Tak hanya berbagi, mantan wakil bupati Butur ini juga mengajak kepada semua masyarakat untuk senantiasa peduli dan berbagi kepada sesama yang kurang beruntung.

“KAHMI Butur bertekad akan senantiasa membantu masyarakat,” tandasnya.

Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Butur, banjir bandang menerjang Desa Torombia pada Jumat, 22 Juni 2018. Akibatnya, dua rumah hanyut terbawa banjir, dan tujuh unit rumah mengalami rusak berat.

Tak hanya rumah, air yang mengalir deras juga mengakibatkan satu bangunan pasar rusak sedang, serta drainase sepanjang 400 meter rusak berat. (B)

 


Reporter: Irsan Rano
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini