Kunker di Lasalimu, Bupati Buton Hadiri Pesta Adat Bawona Tao

139
Kunker di Lasalimu, Bupati Buton Hadiri Pesta Adat Bawona Tao
Kunker Bupati - Bupati Buton, Samsu Umar Samiun didampingi Wakil Bupati Buton La Bakry saat melakukan kunjungan kerja di Desa Toga Mangura, Kecamatan Lasalimu, Kamis (7/1/2016). Dalam kunjungan ini, bupati menghadiri pesta adat Bawano Tao ke-10. (NANANG/ZONASULTRA.COM).
Kunker di Lasalimu, Bupati Buton Hadiri Pesta Adat Bawona Tao
Kunker Bupati – Bupati Buton, Samsu Umar Samiun didampingi Wakil Bupati Buton La Bakry saat melakukan kunjungan kerja di Desa Toga Mangura, Kecamatan Lasalimu, Kamis (7/1/2016). Dalam kunjungan ini, bupati menghadiri pesta adat Bawano Tao ke-10. (NANANG/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, PASARWAJO – Mengawali aktivitas di awal tahun 2016, Bupati Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra) Samsu Umar Samiun dan Wakil Bupati La Bakry melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Desa Toga Mangura Kecamatan Lasalimu, Kamis (7/1/2016).

Dalam kunjungan ini, dua pimpinan Buton tersebut menghadiri syukuran pesta adat Bawano Tao (Akhir Tahun) ke-10 yang dilaksanakan oleh masyarakat setempat.

Bupati mengatakan, Buton adalah daerah yang memiliki budaya tinggi sehingga pesta adat harus tetap dilestarikan sebagai wujud rasa syukur dan apresiasi generasi muda kepada warisan leluhur.

“Pemerintah Kabupaten Buton telah memback up semua anggaran untuk memperkuat segala struktur pemerintahan yang ada, termasuk aparat desa dan perangkat adat. Semua ini untuk memperkuat dan mengoptimalkan pelayanan kepada msyarakat,” kata Samiun.

Turut serta dalam kunjungan kerja ini Ketua DPRD Kabupaten Buton La Ode Rafiun dan sejumlah pimpinan SKPD.

 

Penulis: Nanang Suparman
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini