Pertamina: Berbahaya Ambil Video dan Foto di Zona 1 SPBU

Ilustrasi HP Video SPBU
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM, KENDARIPT Pertamina mengimbau masyarakat tidak mengambil gambar atau video di wilayah zona 1 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU). Zona 1 adalah sekitaran area dispenser, nozzle, dan tangki pendam atau tangki penampungan bawah tanah bahan bakar minyak (BBM).

“Pengunaan ponsel di zona 1 SPBU jelas sangat dilarang karena berbahaya,” kata Sales Excutive Retail Area Sultra Pertamina Kendari Raden Tri Wahyu Atmojo melalui pesan WhatsApp, Kamis (16/5/2019) malam.

Perihal penggunaan ponsel di SPBU untuk merekam atau memotret kegiatan pelanggaran seperti penjualan BBM subsidi di jerigen, ia menegaskan hal itu tidak dilarang, namun harus lebih memperhatikan aspek keselamatan.

Baca Juga : Hanya Petani dan Nelayan yang Boleh Isi BBM Subsidi Pakai Jerigen di SPBU

Bisa saja jarak pengambilan gambar diatur, dan tidak terlalu dekat dengan nozzle dan dispenser karena dikhawatirkan terjadi ledakan.

“Bisa juga kalau ada temuan laporkan ke Pertamina bisa menghubungi contact center kami di 135, setelah itu pasti kami akan lakukan investigasi,” jelasnya.

Pertamina pun siap menerima masukan dari masyarakat baik dari media sosial ataupun pelaporan langsung ke contact center.

Namun, BUMN tersebut tidak bisa langsung memberikan tindakan pembinaan. Pasalnya harus dicek terlebih dahulu di lapangan dan baru bisa memberikan sanksi jika terbukti.

“Kecuali pelapor memiliki bukti yang sangat kuat,” tukasnya. (b)

 


Reporter: Ilham Surahmin
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini