Soropia Jadi Daerah Binaan Mahasiswa Kedokteran UHO

Fakultas Kedokteran Universitas Halu Oleo (UHO)
Fakultas Kedokteran Universitas Halu Oleo (UHO)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Fakultas Kedokteran Universitas Halu Oleo (UHO) menjadikan kecamatan Soropia, kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) sebagai daerah binaan mahasisnya terkait peningkatan kualitas gizi anak.

Program ini menyasar masyarakat pesisir di Soropia untuk mengeduakasi peningkatan gizi anak dan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) yang telah mulai sejak tahun 2012 dan masih terus berlanjut hingga saat ini.

Wakil Dekan I Fakultas Kedokteran UHO Satrio mengatakan, program ini bertujuan untuk mengembangkan daerah pesisir laut, baik dari Sumber Daya Manusianya maupun Sumber Daya perikanan di bidang kedokteran.

“Dalam pembinaan kami fokus pada kesehatan di bidang anak bagaimana membina kader-kader seperti Posyandu dan memberi edukasi peningkatan gizi anak,” kata Satria, di ruang kerjanya, Selasa, (5/6/2018).

Pelaksanaan program ini, lanjut dia, menjadikan mahsiswa kedokteran sebagai ujung tombak untuk membina masyarakat pesisir desa yang ada di kecamatan itu dengan membentuk Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang memiliki fasilitas bantuan medis.

Satria memastikan, program desa binaan ini akan terus berlanjut sampai saatnya masyarakat sudah mulai memahami tentang pentingnya menjaga kesehatannya sendiri.

“Fakultas Fedokteran di 2019 akan mengembangkan daerah kelaulatan dan pesisir pantai yang akan dilakukan olehn para mahasiswa. Kami selaku dosen hanya membekali keilmuan kami”, tandasnya. (C)

 


Reporter: CR2
Editor: Abdul Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini