4 Penumpang Kapal KM Marina Ekspress Bahari Yang Tenggelam Sudah Ditemukan

ilustrasi kapal
ilustrasi

ZONASULTRA.COM, KOLAKA– Penumpang Kapal super cepat (Fiber), KM Marina telah ditemukan di perairan Siwa, kabupaten Wajo Sulawesi Selatan, Minggu (20/12/2015).

Kepala Basarnas Pos SAR Kolaka, Akbar mengatakan, lokasi titik kapal KM Marina telah ditemukan, sementara tim SAR menuju lokasi kejadian. (Baca Juga : Kapal Cepat Marina Ekspres Rute Kolaka-Siwa Dikabarkan Tenggelam)

“Informasi yang kami terima dari SAR di Siwa, dievakuasi sementara berjumlah empat orang,” ungkapnya ditemui di posko penanganan penumpang KM Marina.

Rafly, salah satu korban kapal KM Marina Ekspress Bahari yang tenggelam diselamatkan tim SAR. (Saban/ZONASULTRA.COM)
Rafly, salah satu korban kapal KM Marina Ekspress Bahari yang tenggelam diselamatkan tim SAR. (Saban/ZONASULTRA.COM)

Dia mengatakan, jumlah penumpang yang dievakuasi satu perempuan, tiga laki-laki, dimana dua diantaranya anak kecil.

“Info ditemukan oleh nelayan posisi daerah Bone Pute,” ujarnya, Minggu (20/12/2015) pagi.

Kapal nelayan yang mengevakuasi pertama yakni Lalaligo 01, dimana penumpang empat orang dalam kondisi selamat. “Sementara dievakuasi di puskesmas Siwa,” terangnya. (Baca Juga : Ini Daftar Penumpang KM Marina Ekspres yang Terdaftar di Manifet)

Informasi yang diperoleh, keempat penumpang tersebut masing-masing bernama Berta, Muzakkar dan Rafly masing-masing warga Pomalaa, sementara  Abdullah merupakan warga Sidrap

 

Penulis : Abdul Saban
Editor : Rustam

2 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini