Blangko E-KTP Habis, Disdukcapil Bombana Minta Warga Bersabar

ilustrasi ktp elektronik
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM, RUMBIA – Sudah beberapa hari ini pelayanan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Bombana Sulawesi Tenggara (Sultra)  dipadati warga setempat untuk mengurus Kartu Tanda Penduduk Elektrik (E-KTP).

ilustrasi ktp elektronik
Ilustrasi

Namun, masyarakat mesti bersabar karena blangko E-KTP habis dan Disdukcapil sedang menunggu dari Kemendagri.

Warga Kecamatan Tontonunu Nani,  mengatakan sudah berkali-kali  bolak- balik ke kantor Dsidukcapil  unruk  mengurus E-KTP namun hingga kini masih belum jadi.

“Katanya staf didalam blangkonya habis pak. Jadi belum bisa dicetak E-KTPnya. Padahal kita butuh sekali,” ungkapnya

Sekretaris Disdukcapil Bombana Firdaus saat dikonfirmasi   Selasa (6/12/2016) membenarkan jika memang blangko E-KTP sedang kosong.

Dirinya pun meminta kepada seluruh warga Bombana untuk bersabar karena blangko tersebut berasal dari pusat yang nantinya daerah akan mengambilnya.

“Pengambilan blangkonya satu pintu yakni di Kemendagri dan ini tidak hanya terjadi di Bombana saja namun sepertinya di seluruh Indonesia,” ungkapnya

Firdaus melanjutkan warga  tidak perlu khawatir bila  E-KTP  belum jadi bisa dipakai dengan pengganti E-KTP.

“Pengganti E-KTP ini memiliki fungsi yang sama dengan E-KTP yang asli. Jadi masyarakat tidak perlu khawatir karena dapat dipakai untuk mengurus apa saja,” ujarnya. (B)

 

Reporter: Andi Hasman
Editor :  Tahir Ose

1 KOMENTAR

  1. apanya diterima, ktp sementara itu meski ada barcode dan poto cetak langsung, bank BTN tetap tdk mau terima, harus yang e ktp cetak yg asli seperti kartu ATM..

    parah..!!!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini