Jambore PKK Konut Untuk Membangun Kemandirian Kader

53

” Saya berharap kader PKK dapat memiliki jiwa kemandirian baik dalam lingkungan keluarganya maupun pada pembangunan daerah ini, sehingga dukungan pemerintah tidak sia-sia terhadap program PKK,” kata

” Saya berharap kader PKK dapat memiliki jiwa kemandirian baik dalam lingkungan keluarganya maupun pada pembangunan daerah ini, sehingga dukungan pemerintah tidak sia-sia terhadap program PKK,” kata  Bupati Konut,  Aswad Sulaiman, saat membuka kegiatan Jambore PPK Konut baru-baru ini.
Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahim antar pengurus kabupaten dan kader. Sekaligus juga sebagai ajang seleksi persiapan Jambore PKK tingkat Provinsi Sultra.
Di sela-sela kegiatan itu mewakili Ketua PKK Konut, Harsam Nur, selaku sekretaris pengurus menjelaskan beberapa  kegiatan yang akan berlangsung dalam jambore yang berlangsung sejak tanggal 30  Maret 2015 di Obyek Wisata Panggulawu Kecamatan Sawa, Konut itu. Beberapa kegiatan inti yang berkaitan dengan program PKK diantaranya penyuluhan  pemaanfaatan pekarangan rumah tangga.
Ada  juga penyuluhan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), kesehatan lingkungan, angka kematian ibu hamil dan balita. Tidak ketinggalan  kegiatan hiburan juga akan diadakan, seperti vokal grup, lomba pidato, lomba cerdas-cermat dan lomba goyang dumang.
” Saya berharap kader kita ini mampu mewujudkan 10 proram pokok PKK baik dalam lingkugan kelurga maupun dalam pembangunan daerah apalagi Pemerintah Daerah setiap tahun telah memberikan anggaran PKK yang disertakan salam anggaran Alokasi Dana Desa ” terang Harsam Nur. (**Aras.M)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini