Pengamat Nilai Keputusan Nasdem Usung Anies di Pilpres Bakal Berdampak Positif di Tingkat Daerah

117
Siska Karina Imran Digadang Maju Pilwali Kendari, Pengamat: Bisa Jadi Warna Baru
M. Najib Husain

ZONASULTRA.ID, KENDARI – Partai Nasional Demokrasi (Nasdem) tengah mempersiapkan diri menghadapi gelaran Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Salah satunya melalui keputusan mengusung Anies Baswedan maju di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Langkah Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Nasdem tersebut kemudian ditanggapi pengurus partai di tingkat daerah dengan merapikan seluruh aspek kekuatan dan melakukan konsolidasi guna memasifkan dukungan terhadap mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan era Jokowi ini.

Pengamat politik Najib Husein menilai, langkah pengurus pusat Partai Nasdem mengusung Anies merupakan keputusan yang tepat. Menurutnya, sosok Anies akan memberikan pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan elektabilitas Partai Nasdem di tingkat daerah.

“Hal ini harus dimanfaatkan pengurus partai di berbagai daerah termasuk di Sulawesi Tenggara (Sultra) untuk menaikkan elektabilitas kader Nasdem,” katanya saat dimintai keterangan melalui pesan singkat WhatsApp, Minggu (9/10/2022).

Najib melihat langkah Partai Nasdem mengusung lebih cepat figur yang akan tampil di gelaran pilpres hampir sama pada 2019 lalu. Saat itu Nasdem lebih dini menyerahkan dukungan kepada Jokowi yang sangat berpengaruh bagi elektabilitas partai.

Katanya, kini langkah yang harus dilakukan pengurus tingkat daerah yakni melanjutkan keputusan pengurus pusat dengan menyosialisasikan Anies sebagai calon presiden 2024.

Sementara Sekretaris Partai Nasdem Sultra Abdul Aziz mengatakan, pengurus di daerah langsung melakukan konsolidasi terkait target kemenangan usai adanya keputusan pengurus tingkat pusat.

“Beberapa hari ini kita sudah mulai keliling konsolidasi di kabupaten/kota. Sekarang saja saya masih di Kota Baubau,” katanya melalui sambungan telepon.

Aziz mengklaim jika semua pengurus dan kader partai di Sultra mendukung sepenuhnya keputusan mendorong Anies maju di pilpres. Katanya, keputusan itu sudah sesuai dengan usulan delegasi Sultra saat dilaksanakannya rapat kerja nasional (rakernas) beberapa waktu lalu.

“Pada saat rakernas kita dari Sultra menjagokan Anies untuk diusung maju di pilpres,” ungkapnya.

Menurutnya, solidaritas seluruh jajaran pengurus dan kader partai di sultra masih tetap terjaga. Saat ini tidak ada kader yang mengundurkan diri usai Anies ditunjuk mewakili partai untuk tampil di arena pertarungan pilpres.

Sebelumnya ramai diberitakan sejumlah kader memutuskan untuk mundur dan keluar dari partai setelah kecewa atas dipilihnya Anies sebagai tokoh yang akan maju sebagai calon presiden.

“Di Sultra tidak ada yang mundur, kita masih tetap solid,” ujarnya.

Aziz mengungkapkan kalau kerja-kerja politik partai saat ini sementara difokuskan pada persiapan pelaksanaan pemilu. Terkait pemilihan calon anggota legislatif (Pilcaleg) 2024, Nasdem sedang melakukan penjaringan untuk orang-orang yang nantinya akan dipercaya mewakili partai. (B)


Kontributor: Yudin
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini