ZONASULTRA.COM, UNAAHA – Mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Aktivis Merdeka (GAM) berunjuk rasa di DPRD Konawe, Selasa (24/8/2021). Mereka menuntut anggota dewan melakukan investigasi pada aktivitas tambang pasir di Sungai Konaweeha yang dinilai ilegal.
Salah satu orator, Nikson Aleksander mengatakan, pihaknya tidak pernah menolak investasi lokal terhadap pertambangan. Akan tetapi, admistrasi pertambangan harus dilengkapi.
“Kami minta aktivitas tambang galian C harus dihentikan, sampai persyaratan pertambangan terpenuhi,” kata Nikson dalam orasinya di DPRD Konawe.
Sementara itu, Anggota DPRD Konawe, Hermansyah Pagala mengatakan, tambang pasir adalah salah satu sumber nafkah masyarakat di sekitar Sungai Konaweeha. DPRD Konawe, kata dia, dalam waktu dekat akan lakukan investigasi terkait tambang pasir ilegal.
”Saya akan mengundang organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, termasuk mahasiswa yang hadir di sini. Kita akan turun bersama dan putuskan bersama,” ucapnya saat menerima massa aksi. (b)
Penulis: M13
Editor: Jumriati