Pejabat Pemkot Baubau Urunan Beli APD untuk Tenaga Medis

92
Pejabat Pemkot Baubau Urunan Beli APD Untuk Tenaga Medis
Serah Terima - AS Tambun saat menyerahkan secara simbolis APD dari hasil urunan pejabat OPD kepada tenaga medis, di rumah jabatan (rujab) Wali Kota Baubau, Selasa (14/4/2020). (Risno/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, BAUBAU – Tenaga medis di Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra), baru saja mendapat bantuan alat pelindung diri (APD). Barang itu dibeli dari hasil urunan para pejabat Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau. Hasil uruan itu terkumpul sekira Rp 200 juta.

Wali Kota Baubau AS Tamrin mengatakan, hal ini dilakukan mengingat bantuan pemerintah pusat belum cukup. Selain itu, distribusi ke daerah juga lambat, sementara APD dibutuhkan saat itu juga.

“Ini dari hasil urunan, sumbangan kemanusiaan dari OPD (Organisasi Perangkat Daerah) di Kota Bauabu. Ini juga dilakukan karena mendahului bantuan dari pemerintah pusat. Karenakan lama mekanisme pangadaannya, sementara secepatnya dibutuhkan,” ungkap AS Thamrin usai serah terima bantuan APD di Rujab Wali Kota Baubau, Selasa (14/4/2020).

Awalnya inisiatif urunan APD ini diprakarsai Wali Kota Baubau AS Tamrin. Saat rapat dia mengatakan kepada para pejabat OPD Kota Baubau bahwa akan menyumbangkan dua bulan gajinya. Belakangan gerakan AS Tamrin mendorong setiap pejabat untuk menyumbang.

“Ternyata mereka juga menyumbang, peduli terhadap tenaga medis kita,” ujarnya.

Dengan APD yang baru saja disumbangkan ini, persiapan di Kota Baubau kian memadai. Meski demikian, Kepala Dinas Kesehatan Baubau Wahyu mengatakan, masih membutuhkan tambahan lagi. Mengingat kota itu cukup rentan terhadap penularan Covid-19.

“Kita sudah menganggarkan juga dari pergeseran anggaran (APBD) 2020. Itu sudah ada item untuk pengadaan APD,” urai Wahyu yang enggan menyebut nominal anggaran khusus pengadaan APD.

Saat ini, sebut Wahyu, tenaga medis di Kota Baubau masih punya sekira 180 pcs APD. Sementara itu rincian bantuan APD dari urunan dari Pejabat OPD sendiri yakni: APD level 3 sejumlah 30 pcs, diperuntukan untuk 17 Puskesmas di Kota Baubau.

Kemudian APD level 2 sejumlah 100 pcs, diperuntukan untuk 17 puskesmas di Kota Baubau. APD level 1, yang diperuntukkan untuk RSUD Kota Baubau sejumlah 221 pcs. (a)

 


Kontributor : Risno Mawandili
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini