Pilkada Mubar Ditengarai Banyak Terjadi Pelanggaran, Kuasa Hukum Insani Kumpulkan Bukti

Pilkada Mubar Ditengarai Banyak Terjadi Pelanggaran, Kuasa Hukum Insani Kumpulkan Bukti
Abdul Razak Said Ali

ZONASULTRA.COM, LAWORO – Diduga terjadi banyak pelanggaran dalam proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Muna Barat, kuasa hukum pasangan calon LM.Iksan Taufik Ridwan-La Nika (Insani) kini tengah mengumpulkan bukti-bukti.

Pilkada Mubar Ditengarai Banyak Terjadi Pelanggaran, Kuasa Hukum Insani Kumpulkan Bukti
Abdul Razak Said Ali

Abdul Razak Said Ali selaku kuasa hukum Insani menyatakan bahwa proses Pilkada yang digelar pada 15 Februari lalu banyak menyisakan persoalan.

“Sekarang kami masih kumpulkan bukti-bukti terkait beberapa persoalan. Kami belum bisa pastikan, tapi kami menduga banyak pelanggaran yang terjadi pada proses pemilihan hingga pada proses pungut hitung di TPS,” ungkapnya kepada Zonasultra.com, Sabtu (18/2/2017).

Berita Terkait : Dituding Tidak Serius Dukung Insani di Pilkada Mubar, Ini Komentar Ridwan Bae

Menanggapi hal itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Muna Barat (Mubar) Almunardin mengatakan tak gentar dengan masalah itu karena panduannya jelas dan sesuai regulasi yang telah ditentukan.

“Silahkan saja kalau ada yang mau komplain. Kami akan berikan ruang sebesar-besarnya karena itu merupakan hak dan kebebasan dalam berdemokrasi. Persoalan dugaan pelanggaran itu silahkan keberatan, nanti kami catat di formulir keberatan dan kami buatkan berita acara,” tegasnya.

Berita Terkait : Pilkada Mubar, Paslon Rahmat Unggul di 9 Kecamatan

Ketua KPU juga menyatakan bahwa pihaknya yakin tidak ada pelanggaran dalam proses pencoblosan sampai pada proses pungut hitung yang di lakukan di setiap TPS karena masing-masing pasangan calon sudah menandatangani berita acara hasil perhitungan suara. (B)

 

Reporter : Laode Pialo
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini