Polsek Abeli Gelar Hening Cipta Dua Menit di Pinggir Jalan

268
Polsek Abeli Gelar Hening Cipta Dua Menit di Pinggir Jalan
FOTO BERSAMA - Polsek Abeli bersama masyarakat dan mahasiswa KKN UHO gelar hening cipta dipinggir jalan, Selasa (17/8/2021). (Muh Triwahyudi/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Kepolisian Sektor (Polsek) Abeli, Sulawesi Tenggara (Sultra) mempunyai cara unik merayakan kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 Tahun 2021, Selasa (17/8/2021).

Polsek Abeli menggandeng masyarakat setempat dan mahasiswa KKN UHO untuk melakukan hening cipta di pinggir jalan depan Kantor Polsek Abeli sekitar pukul 11.00 WITA. Pihaknya juga membunyikan sirena dan menghentikan pengendara lalu lintas untuk ikut serta.

BACA JUGA :  HKTI Sultra Silaturahmi di Pondok Pesantren Shohibul Quran Kendari

Kapolsek Abeli, IPTU Ady Kesume mengungkapkan kegiatan ini sebagai bentuk kecintaan kita terhadap Indonesia yang telah berumur 76 tahun. Hening cipta tersebut dilakukan selama 2 menit.

“Tujuannya semata-mata bentuk penghormatan kita kepada para leluhur yang telah berjuang untuk kemerdekaan,” jelas Ady kepada Zonasultra.com.

Kata dia, Indonesia saat ini sedang berjuang melawan virus Covid-19. Maka dari itu perlu kesadaran dari semua pihak untuk memutus mata rantai penyebarannya.

Ia berharap pandemi covid-19 segera berakhir dari Indonesia khususnya di Kota Kendari. Ia juga tidak henti-henti mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Untuk itu kesadaran masyarakat sangat dibutuhkan,” jelasnya. (C)

 


Penulis : M12
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini