Sambut Expo Busel, KONI Gelar Turnamen Futsal

249
Sambut Expo Busel, KONI Gelar Turnamen Futsal
KONI Buton Selatan foto bersama usai melakukan rapat pembentukan panitia turnamen futsal di gedung Lamaindo Batauga, Jumat (11/6/2021).

ZONASULTRA.COM, BATAUGA – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Buton Selatan (Busel) akan menggelar turnamen futsal. Rencananya kegiatan yang melibatkan 60 desa dan 10 kelurahan itu akan digelar pertengahan Juni 2021 ini.

Ketua KONI Busel, La Ode Risawal mengatakan, pelaksanaan ajang olahraga ini dalam rangka menyambut Expo Busel untuk peringatan Hari Lahir Busel pada tanggal 24 Juli mendatang.

Pihaknya sudah membentuk tim kepanitiaan penyelenggaraan turnamen futsal, Jumat (11/6/2021). Kegiatan ini diharapkan bisa berjalan sukses dan dapat menjadi wadah bagi para olahragawan sepak bola untuk unjuk bakat.

“KONI Busel ikut terlibat dalam rangka memperingati hari lahir daerah. Kali ini, kita coba dengan ajang KONI Cup I pada cabang olahraga futsal,” ungkapnya.

Dari kegiatan ini pihak KONI juga akan melakukan pemantauan untuk seleksi atlet persiapan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sultra yang akan digelar di Kota Baubau tahun depan.

Sementara itu, Ketua Panitia Penyelenggara Turnamen Futsal KONI Cup I, La Ode Asmin mengaku akan berupaya menyukseskan kegiatan tersebut dengan memerhatikan protokol kesehatan. Mantan Ketua HMI Baubau ini akan melakukan langkah strategis untuk memecahkan konsentrasi massa yang membludak.

“Untuk menyukseskan kegiatan ini, kita tidak akan mengabaikan protokol kesehatan dalam rangka mengantisipasi penyebaran Covid-19. Kita mencoba memecah konsentrasi massa dengan membagi tempat pelaksanaan kegiatan,” ungkapnya.

Asmin yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua II di KONI Busel ini sangat mengapresiasi semangat Ketua KONI. Menurut dia, nanti di masa jabatan La Ode Risawal, KONI Busel baru bisa menggelar turnamen olahraga seperti saat ini.

“Harapan kita, ketua KONI yang menjabat saat ini terus memberi perhatian kepada seluruh olahragawan. Setidaknya bisa terus menciptakan wadah unjuk bakat sehingga Buton Selatan bisa melahirkan atlet-atlet handal yang dapat mengharumkan nama daerah kita,” pungkasnya. (B)

 


Penulis: M10
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini