ZONASULTRA.COM, KENDARI – Tim tinju Sulawesi Tenggara (Sultra) berhasil meraih satu perunggu dalam kejuaraan nasional tinju amatir Walikota Cup di Makassar. Medali tersebut disumbangkan oleh Erviana Hasan.
Petinju asal Kota Kendari itu meraih medali perunggu di kelas 60 kh putri. Erviana harus puas dengan raihan tersebut setelah di babak semifinal, Jumat (15/2/2019) malam dikalahkan petinju asal Sulawesi Selatan Nur Putri Anti.
Ketua Pengprov Pertina Sultra Arwin mengatakan, keberhasilan Erviana Hasan meraih medali perunggu merupakan hasil yang cukup baik. Sebab, kejuaraan Walikota Cup Makassar ini hanya sasaran tim tinju Sultra sebelum turun di Pra PON Agustus mendatang.
(Baca Juga : Pertina Sultra Kirim 6 Petinju ke Walikota Cup Makassar)
“Jadi hasil apapun yang kita capai hari ini hanyalah sebagai bahan evaluasi,” kata Arwin pada zonasultra.id, Sabtu (16/2/2019).
Arwin berharap ke depannya petinju Sultra bisa tampil lebih maksimal lagi. Jadi sepulang dari Makassar ini ia akan meminta pelatih melakukan evaluasi secara menyeluruh terhadap pencapaian petinju Sultra.
Sementara pelatih tinju Sultra Azaeinaluddin menuturkan, para petinju Sultra sudah turun dengan penampilan terbaiknya. Hanya saja harus diakui penampilan para petinju yang turun di kejurnas tinju Walikota Cup ini sangat baik.
“Salah satu hal yang menjadi evaluasi kita adalah bagaimana pengalaman dan daya tahan petinju Sultra harus lebih baik lagi. Jadi waktu kurang lebih lima bulan ini akan kami maksimalkan menyiapkan petinju Sultra menuju Pra PON,” ujarnya. (b)
Kontributor : M Rasman Saputra
Editor : Jumriati