Wisuda 542 Santri, Kakanwil Kemenag Sultra Ungkap Dua Kemajuan Ummusshabri Kendari

139
Wisuda 542 Santri, Kakanwil Kemenag Sultra Ungkap Dua Kemajuan Ummusshabri Kendari
Zainal Mustamin

ZONASULTRA.ID, KENDARI – Yayasan Ummusshabri Kendari melaksanakan wisuda XV tahun pelajaran 2021/2022 kepada 532 santrinya dari semua tingkatan pendidikan, mulai dari PAUD, MI, MTs, dan MA pada Sabtu (4/6/2022).

Kakanwil Kemenag Sultra Zainal Mustamin mengungkapkan dua rahasia kemajuan Ummusshabri yang ditonjolkan oleh ketua yayasan dan para pengurus. Pertama, Ummusshabri memahami betul apa yang menjadi tantangannya. Kedua, paham betul bagaimana melompati tantangan itu.

“Ummusshabri bisa menjadi seperti ini karena loncatan-loncatan berpikir. Sebuah gerakan kuantum yang luar biasa yang kemudian diterjemahkan dengan semangat dukungan dari orang tua dan masyarakat,” ucapnya dalam keterangan tertulisnya yang diterima zonasultra.com, Minggu (5/6/2022).

Kakanwil juga menyebut, pendidikan yang berkualitas setidaknya memiliki dua ciri, yaitu pertama, diakui di tingkat lokal, regional, nasional, bahkan internasional dengan berbagai prestasi-prestasinya. Kedua memiliki kompetensi, keterampilan, dan karakter yang kuat.

Menurutnya, Ummusshabri telah menginspirasi lebih dari 800 madrasah yang ada di Sultra. Untuk itu, Zainal berharap hal positif tersebut bisa menjadi inspirasi bagi semua madrasah dan sekolah untuk bisa terus memajukan diri, memacu berbagai macam prestasi, dan kemudian bisa belajar di Ummushabri.

Sementara Wakil Gubernur Sultra Lukman Abunawas mengatakan, pemda Sultra sangat mendukung keberadaan dan eksistensi Yayasan Ummusshabri Kendari. Pasalnya, berhubungan langsung dengan program Sultra cerdas, tentang bagaimana membangun pendidikan di Bumi Anoa.

“Dalam usianya kurang lebih 51 tahun Yayasan Ummusshabri berdiri dan berkiprah, telah banyak menghasilkan karya-karya terbaik dari para alumninya. Kalau menurut saya, Yayasan Ummusshabri ini keren karena benar-benar komprehensif memadukan antara ilmu dunia dan ilmu akhirat,” tutupnya.

Hadir dalam kegiatan wisuda itu Wakil Gubernur Sultra Lukman Abunawas, Ketua Umum DPP GUPPI Imam Tholhah, Ketua Yayasan Ummusshabri Supriyanto, Ketua Umum MUI Sultra KH Mursyidin, Ketua DPP DPW GUPPI Sultra Arsidik Asuru, Rektor IAIN Kendari yang diwakili Asisten Rektor I.

Kemudian keluarga besar Yayasan Ummusshabri, Ketua Ikatan Alumni Ummusshabri Kendari, Muh. Endang, Kepala Kemenag Kota Kendari dan Kepala Kemenag Konawe Selatan, Kepala-kepala Madrasah lingkup Yayasan Ummussabri, orang tua, dan santri wisudawan wisudawati. (b)


Kontributor: Ismu Samadhani
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini