ZONASULTRA.COM,LAWORO– Sebanyak lima warga Kabupaten Muna Barat (Muna) dinyatakan positif Covid-19. Dari data tersebut empat orang dalam perawat serta menjalani sedangkan satu orang dinyatakan meninggal dunia, Minggu (4/7/2021) kemarin.
Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan (Dinkes) Muna Barat (Mubar) Almawin Susen mengatakan, per hari ini ada dua tambahan warga Mubar terpapar Covid-19. Kedua pasien berasal dari Desa Mekar Jaya, Kecamatan Tiworo Tengah dan Desa Kasakamu, Kecamatan Kusambi.
“Iya betul, kita (Mubar) bertambah dua pasien Covid-19. Jadi berdasarkan data resmi Mubar memiliki lima kasus Covid-19. Tetapi, satu pasien Covid-19 kemarin meninggal dunia, jadi sekarang tinggal empat kasus,” kata Almawin Susen ditemui di ruang kerjanya, Senin (5/7/2021).
Almawin menjelaskan kedua pasien ini dilakukan perawatan di tempat berbeda. Untuk warga Desa Mekar Jaya dilakukan karantina mandiri di rumahnya di Kota Kendari, sementara warga Desa Kasakamu dikarantina di RSUD Raha.
“Untuk, warga Desa Mekar Jaya ini kita dapatkan data tanggal 30 Juni lalu. Sementara, warga Desa Kasakamu baru kemarin,” jelasnya.
Sejauh ini, tambah Almawin, pihaknya sementara melakukan tracking kepada warga yang kontak erat dengan pasien Covid-19 di Desa Kasakamu. Dalam pelacakan kontak erat ini, Pemda melibatkan dua Puskesmas yakni Puskesmas Guali dan Sidamangura.
Dirinya mengimbau kepada seluruh masyarakat Mubar untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (3M). Selain itu, bagi masyarakat yang keluarganya terkonfirmasi positif Covid-19 diminta kerjasamanya untuk mempermudah proses pelacakan kontak erat pasien ini.
“Kita meminta kerja sama masyarakat untuk memudahkan proses pencegahan dan pengendalian Covid-19. Kita juga menghimbau kepada para pelaku perjalanan untuk tetap patuhi prokes Covid-19. Dan kita minta juga masyarakat untuk mengikuti program vaksinasi ini, agar kita terbebas dari pandemi ini,” tukasnya. (b)